Pasti Anda bosan mendengar berbagai isu tentang dunia yang akan kiamat.
Berikut adalah peristiwa dan juga isu yang mungkin Anda ingat atau
pernah dengar terkait akhir dari planet kita tercinta ini.
24 Oktober 1973
Konflik Arab-Israel keempat, yang terkenal dengan Perang Yom Kippur
dan Perang Ramadan, dimulai pada 6 Oktober 1973 ketika pasukan Arab
menyerang Israel dari Syria dan Mesir. Di masa-masa tersebut, perang
yang terjadi ditakutkan akan menjadi sebuah konflik global setelah AS
membantu pasukan Israel dan Uni Soviet memperkuat pasukan Arab. Akhirnya
gencatan senjata disepakati pada 22 Oktober, tapi hal ini gagal setelah
pasukan Israel masuk ke Mesir 24 jam kemudian. Uni Soviet mengancam
akan melakukan intervensi untuk menekankan gencatan senjata yang ada
walaupun tanpa Amerika Serikat sekalipun.
Washington menanggapi
hal ini secara berlebihan dengan mengeluarkan peringatan akan bahaya
nuklir di dunia yang dikenal dengan nama DEFCON 3. Amerika Serikat juga
memobilisasi kekuatan militernya yang ada di seluruh dunia, dan
menjadikan suasana yang ada memanas dan hampir terjadi perang nuklir.
Untungnya, Moskow tidak menanggapi ketakutan Amerika Serikat. Kiamat
berhasil dicegah 48 jam sebelum terjadi peluncuran nuklir pertama.
8 November 1983
Sepanjang awal tahun 1980an, pemimpin Uni Soviet di Moskow merasa
terganggu dengan kabar bahwa Amerika Serikat sedang menyiapkan serangan
nuklir rahasia terhadap Uni Soviet. Sehingga ketika aliansi Amerika
Serikat dalam NATO mengadakan latihan perang selama 10 hari pada 2
November 1983, Uni Soviet salah paham dan merasa tersinggung. Simulasi
yang diberi nama Able Archer 83 tersebut juga meliputi DEFCON 1, sebuah
latihan jika ada kondisi perang senjata nuklir akan dimulai.
Di
hari keenam latihan tersebut, Uni Soviet menjadi panik dan mempersiapkan
serangan nuklirnya sendiri. Bahkan ketakutan tersebut membuat Moskow
memerintahkan angkatan udara untuk menyiapkan sebuah nuklir dalam
keadaan siaga diletakan di Jerman Timur dan Polandia. Telegram juga
dikirimkan kepada organisasi mata-mata Uni Soviet untuk mengklarifikasi
apa yang dilakukan oleh NATO. Ketika latihan tersebut diakhiri pada
tanggal 11 November tersebut, Uni Soviet pun merasa malu dengan
kesalahpahaman tersebut.
Pada tanggal 23 Maret 1989, sebuah asteroid dengan diameter 300m hampir menabrak bumi dalam waktu 6 jam.
Akhirnya batu tersebut berbelok dan tidak menabrak bumi ketika berada dalam jarak 400.000 mil. Apa yang terjadi jika asteroid tersebut sampai menabrak bumi? Pastinya
akan terjadi sebuah ledakan yang jauh lebih hebat daripada ledakan
sebuah bom nuklir pernah ada.
26 Maret 1997
Anggota dari kelompok Heaven's Gate di San Diego percaya bahwa
kemunculan komet Hale-Bopp di musim semi tahun 1977 merupakan suatu
tanda bahwa ada pesawat luar angkasa datang ke dunia. Pesawat luar
angkasa ini dipercaya akan menghancurkan atau "memperbaharui" bumi. Agar
dapat selamat dari peristiwa kiamat ini, pemimpin kelompok tersebut
Marshall Applewhite meminta pengikut kelompok tersebut untuk
meninggalkan "tubuh" mereka agar jiwa mereka dapat ikut dalam UFO
tersebut.
Pada tanggal 19 Maret, Ia merekam sebuah pesan melalui
video yang mengatakan bahwa bunuh diri secara masal merupakan
"satu-satunya cara untuk menyelamatkan bumi". Seminggu kemudian, polisi
menemukan 38 jenasah yang busuk dari anggota kelompok Heaven's Gate
termasuk jenasah Applewhite di sebuah rumah kontrakan. Dan tidak ada
laporan akan adanya pesawat luar angkasa yang mendarat di bumi.
31 Maret 1998
Sebuah sekte dari wilayah Garland di Taiwan mempercayai bahwa Allah
akan tampil di channel 18 pada setiap televisi di dunia pukul 00.01 pada
tanggal 22 Maret 1998 guna mengumumkan bahwa dunia akan kiamat 9 hari
kemudian. Namun sayangnya, Allah tidak muncul pada waktu yang dikatakan
tersebut.
Heng-ming Chen, pemimpin Gereja God's Salvation,
mengadakan konfrensi pers dan mengatakan: "Walaupun gambarnya tidak
terlihat di televisi, saya tidak punya alasan untuk meragukan keberadaan
Allah yang Maha Kuasa di dunia ini." Sekte tersebut telah
memprediksikan kiamat yang ada melibatkan adanya wahyu keagamaan dengan
UFO. Nama kelompok mereka dalam bahasa Cina, Chen Tao, secara kasar
diartikan "Asosiasi Allah Menyelamatkan Dunia melalui Piring Terbang".
Juli 1999
Semenjak dipublikasikan di tahun 1555, tulisan karya Nostradamus
seringkali dikaitkan dengan berbagai kejadian bersejarah di dunia. Mulai
dari Kebakaran Besar di London di tahun 1666 hingga munculnya Adolf
Hitler yang diramalkan dalam tulisannya yang penuh dengan istilah ambigu
tersebut. Salah satu kalimat yang terkenal adalah "Di tahun 1999 di
bulan ke tujuh, dari angkasa akan datang Raja Teror Terhebat." Untungnya
hal ini tidak terjadi.
1 Januari 2000
Rasa takut akan kerusakan yang terjadi pada semua komputer di dunia
ketika tahun 1999 berganti menjadi tahun 2000 mengakibatkan adanya
kampanye secara besar-besaran dan juga memakan biaya yang banyak di
akhir abad ke 20 tersebut. Banyak orang percaya bahwa para programer
gagal membuat software yang membuat komputer mengerti bahwa tahun 2000
yang disingkat '00' adalah setelah tahun 1999 yang disingkat '99'. Hal
ini mengakibatkan masyarakat takut akan kemungkinan hancurnya tekhnologi
dunia mulai dari mesin register, hingga menara pengontrol pesawat
terbang.
Beberapa orang yang bodoh, salah satunya presenter TV
yang terkenal, Richard Madeley, menyarankan pemirsa untuk membuat
'lemari millenium' untuk menyimpan kebutuhan pokok. Saat pergantian
tahun, memang terjadi beberapa masalah. Namun kami tidak tahu apakah ini
akibat dari pemerintah negara dunia yang terlalu berusaha menghancurkan
apa yang terkenal dengan nama "millenium bug" ini.
10 November 2003
Ingatkah Anda dengan "Sekte Hari Kiamat" di Bandung yang sempat menghebohkan warga Indonesia di tahun 2003?
Jika benar, para angota sekte tersebut yang berjumlah 280 orang mempercayai bahwa kiamat datang pada 10 November 2003 yang lalu sekitar pukul 9.00 hingga 15.00. Para pengikut sekte tersebut percaya bahwa pada Tuhan akan mengangkat mereka dan dunia dan seisinya akan dihancurkan. Mereka pun menyanyikan lagu-lagu pujian, menari dan berpuasa atas perintah pemimpin sekte mereka, Mangapin Sibuea. Karena khawatir terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, seperti tindakan nekad bunuh diri secara massal, maka polisi menerobos masuk ke dalam lokasi sekte tersebut.
Jika benar, para angota sekte tersebut yang berjumlah 280 orang mempercayai bahwa kiamat datang pada 10 November 2003 yang lalu sekitar pukul 9.00 hingga 15.00. Para pengikut sekte tersebut percaya bahwa pada Tuhan akan mengangkat mereka dan dunia dan seisinya akan dihancurkan. Mereka pun menyanyikan lagu-lagu pujian, menari dan berpuasa atas perintah pemimpin sekte mereka, Mangapin Sibuea. Karena khawatir terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, seperti tindakan nekad bunuh diri secara massal, maka polisi menerobos masuk ke dalam lokasi sekte tersebut.
Mengingat kejadian-kejadian tersebut, kami melihat ada beberapa kejadian
dimana bumi tempat kita berpijak ini hampir saja kiamat, atau setidaknya
diisukan akan kiamat.
Beberapa diantaranya nyata, dan melibatkan
perlombaan senjata nuklir oleh beberapa negara di dunia, dan beberapa
diantaranya hanyalah prediksi dan juga isu yang mungkin akan kita anggap
aneh belaka.
Tapi apakah Anda setuju bahwa setidaknya kita harus
bersyukur dan menjaga bumi kita bahwa hingga saat ini kita dapat
menjadikan bumi sebagai tempat kita berpijak.