Polisi Jerman Gunakan Burung Bangkai Melacak Mayat

 

http://i.okezone.com/content/2011/06/03/214/464161/Z03V6trfb0.jpg 
Polisi di Jerman kini tengah memberdayakan tiga ekor vulture (burung bangkai) yang berkemampuan mendeteksi mayat-mayat tersembunyi.

Tiga burung tersebut dinamakan Sherlock, Nona Marple, dan Columbo. Tiga detektif berbulu tersebut kini tengah dilatih di taman burung Walsrode, wilayah utara Jerman.

Dengan penglihatan dan daya indera penciuman yang tajam, membuat mereka terampil mendeteksi hal-hal yang tersembunyi.

Media Jerman melaporkan, bahwa Polisi menggunakan sepotong kain kafan dari pemakaman untuk pelaksanaan pelatihan.

Burung vulture dianggap lebih baik daripada anjing pelacak untuk menemukan mayat ketika pencarian bertempatkan di area yang luas dan dipadati tumbuhan.

Namun sisi negatif dari burung-burung pelacak tersebut, kemungkinan mereka akan mematuk mayat-mayat yang ditemukan.

Polisi menggunakan burung vulture karena mereka “bekerja” dengan cara menjelajah daerah-daerah besar sebagai sebuah kelompok.

Nona Marple dan Columbo didapatkan dari kebun binatang di Austria, lalu mereka digabungkan dengan Sherlock yang didapatkan dari wilayah utara Hanover.

Leave a Reply