Perusahan
es krim Kanada, Dairy Queen, sejak setahun yang lalu telah
mempersiapkan sebuah even untuk mencatatkan diri di buku record dunia.
Even ini sekaligus untuk merayakan ulang tahun perusahan yang ke 30
tahun.
“Prestasi menjual 52 juta kue es krim harus dirayakan,” kata Denise Hutton – wakil presiden pemasaran Dairy Queen. “Untuk itu kami telah merencanakan untuk mencatatkan diri di Guinness World Record sebagai pembuat cake es krim terbesar sedunia.”
Puluhan koki bekerja sepanjang hari mengolah 9000 kg es krim, 91 kg
bolu, 136 kg Oreo menjadi sebuah cake es krim disaksikan oleh panitia
pencatat rekor dunia dan pengunjung Yonge & Dundas Square di Toronto
(sumber: odditycentral.com).
Setelah cake selesai dan diakui oleh Guinness World Record, kue ini dibagi-bagikan kepada para pengunjung. “Kapan lagi bisa makan cake es krim sepuasnya,” kata mereka.
Semua keuntungan dari pembuatan cake ini disumbangkan untuk yayasan anak cacat Children’s Miracle Network.
Es krim? Duh… susah nolaknya!
“Prestasi menjual 52 juta kue es krim harus dirayakan,” kata Denise Hutton – wakil presiden pemasaran Dairy Queen. “Untuk itu kami telah merencanakan untuk mencatatkan diri di Guinness World Record sebagai pembuat cake es krim terbesar sedunia.”
Setelah cake selesai dan diakui oleh Guinness World Record, kue ini dibagi-bagikan kepada para pengunjung. “Kapan lagi bisa makan cake es krim sepuasnya,” kata mereka.
Semua keuntungan dari pembuatan cake ini disumbangkan untuk yayasan anak cacat Children’s Miracle Network.
Es krim? Duh… susah nolaknya!