Menemukan Cinta dengan Indra Keenam

 

 http://4.bp.blogspot.com/_chkbEXSKG98/S_kHlGKuYBI/AAAAAAAAARU/WVl67Bcm1Qs/s320/JB8.jpg
Dari membaca pikiran saat kencan hingga merasa 'klik' saat berbicara dengan si dia, adalah cara bagaimana Anda dapat menggunakan indra keenam untuk menemukan pasangan yang tepat. Lalu, apakah Anda lelah mencari cinta di tempat yang salah? Mungkin sudah saatnya untuk mengikuti intuisi.

Menurut Joanna Scott, penulis buku 'The Love Key: How To Unlock Your Secret Powers And Find True Love', alasan sebenarnya seseorang sering gagal menemukan pasangan yang tepat adalah karena mengabaikan intuisi dan naluri. Seringkali seseorang tidak mendengarkan kata hati dan lebih percaya apa yang dikatakan orang lain.

Hasilnya adalah kebingungan dan patah hati. Anda mungkin berpikir cinta adalah sesuatu yang rumit, tetapi ketika menggunakan intuisi, Anda akan melihat semuanya secara sederhana. Seperti dilansir dari Daily Mail, cobalah ikuti tujuh langkah yang disarankan Joanna untuk bisa terhubung dengan intuisi, ketika Anda mencari pasangan yang tepat.

1. Percaya dengan diri sendiriPercayalah selalu dengan apa yang rasakan. Satu menit saja Anda merasa ragu dengan si dia, intuisi sebenarnya sudah berhenti 'berbicara' pada Anda.

2. Tenangkan pikiranJangan terlalu terburu-buru dalam memutuskan soal si dia. Pikiran harus dalam keadaan tenang, sehingga energi positif selalu mengelilingi Anda. Hal ini membuat Anda bisa merasakan intuisi yang sebenarnya.

3. Dengarkan mimpi AndaIntuisi seringkali muncul lewat mimpi. Jadi, saat Anda terbangun, cobalah mengingat sebanyak mungkin isi mimpi Anda. Cara ini bisa memberikan pesan yang jelas tentang apa yang Anda rasakan terhadap si dia.

4. Sadari segala kebetulanJika tiba-tiba Anda bertemu teman lama, seringkali bertemu di lift dengan si dia, saat tidur memimpikannya, atau segala macam yang bersifat kebetulan, jangan abaikan. Bisa jadi ini sinyal yang dikirimkan alam pada Anda. Biarkan intuisi berbicara.

5. Jangan abaikan perasaan Jangan mencoba untuk menekan perasaan negatif. Daripada menekan perasaan tersebut, lebih baik Anda mengatasinya. Ini akan membuat Anda lebih tenang dalam berpikir dan dengan mudah mengikuti intuisi.

6. Perhatikan apa yang Anda rasakan pada tubuhAnda pasti sering mendengar saat orang jatuh cinta terasa ada "kupu-kupu dalam perut" atau jantung yang berdebar kencang saat bertemu dengan si dia. Hal ini sebenarnya sinyal dari intuisi yang disalurkan melalui tubuh. Jadi, jangan abaikan. 

7. BerlatihIntuisi harus selalu diasah agar semakin tajam. Jadi, gunakan intuisi Anda setiap hari. Selamat mencoba!

Leave a Reply